Tips Agar Kemasan Produk Kamu Unik dan Menarik

Kemasan produk tidak hanya berfungsi untuk menampung dan melindungi produk, tetapi juga berfungsi sebagai identitas produk yang Anda jual. Selain itu, kemasan juga mempengaruhi keputusan konsumen dalam membeli sesuatu, lho. Biasanya konsumen cenderung memilih produk dengan kemasan yang unik dan menarik, meskipun mereka belum pernah mencobanya. Maka dari itu, Anda harus membuat kemasan yang bisa menarik perhatian konsumen. Tak hanya dari sisi desain, tetapi juga dari kualitas cetakan kemasannya, itu sebabnya penting untuk memilih percetakan stiker label yang baik dan berkualitas tinggi. Tapi, masih bingung bagaimana supaya kemasan produk Anda unik, menarik pembeli dan eye-catching? Berikut ini tipsnya

 

Gunakan Bahan Kemasan yang Berbeda

Salah satu cara untuk membuat kemasan produk yang unik adalah dengan menggunakan bahan kemasan yang berbeda dari biasanya. Bahan kemasan produk biasanya memakai kaleng, alumunium, karton, dan plastik. Nah, Anda bisa menggunakan bahan material tradisional seperti anyaman bambu maupun material hasil daur ulang untuk produk Anda. Selain unik, produk Anda juga akan terkenal sebagai produk yang ramah lingkungan.

 

Desain Kemasan yang Sederhana dan Unik

Visual yang unik dan menarik juga bisa menarik minat konsumen untuk membeli produk Anda. Cobalah untuk membuat desain, seperti gambar atau karikatur yang unik, tidak perlu terlalu gamblang menggambarkan produknya, tapi buatlah desain yang secara tidak langsung berkaitan dengan citra produk Anda. Misalnya, jika produk Anda biskuit, Anda bisa membuat desain hewan yang sedang makan, tetapi pada bagian mulutnya dibuat transparan agar produk Anda di dalam kemasan bisa terlihat.

 

Buat Desain Dengan Paduan Warna yang Cerah

Memilih warna juga tidak boleh asal, lho. Menggunakan warna yang cerah pada kemasan akan membuat produk lebih menonjol dan menarik pada saat dipajang di etalase toko, apalagi jika segmentasi pasar Anda adalah anak-anak dan remaja. Tapi, sebaiknya lakukan riset dan survei dahulu pada kompetitor yang menjual produk sejenis. Pelajari juga apa yang menjadi kelebihan dan kekurangan pada kemasan produk kompetitor tersebut.

 

Buat Kemasan Produk yang Praktis dan Serbaguna

Zaman sekarang banyak orang yang ingin melakukan sesuatu dengan cepat dan praktis. Anda bisa menerapkan hal tersebut dengan membuat kemasan produk yang serbaguna bagi konsumen. Contohnya jika produk yang Anda jual adalah yoghurt, Anda bisa menjadikan tutup kemasan sebagai sendoknya. Anda juga bisa membuat kemasan yang praktis untuk dibawa atau digunakan.

 

Label Kemasan Informatif

Pastikan juga Anda mencantumkan informasi yang singkat dan jelas mengenai produk yang ada di dalam kemasan. Informasi yang tercantum bisa terdiri dari bahan baku, informasi gizi, manfaat, tanggal produksi dan kadaluarsa serta petunjuk penggunaan.

 

Nah, itulah beberapa tips yang bisa Anda coba agar kemasan produk jual Anda menjadi unik dan menarik keinginan konsumen untuk membeli. Pastikan juga faktor pengamanan kemasan diperhatikan, ya!

Previous Article
Next Article

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *